Rabu, 09 Maret 2011

PERSYARATAN INTERMEDIATE TRAINING. Amuntai, 18-28 April 2011

PERSYARATAN INTERMEDIATE TRAINING

PELAJAR ISLAM INDONESIA (PII) KALIMANTAN SELATAN

  1. Telah mengikuti Leadership Basic Training (LBT) minimal 6 bulan sebelumnya dan bersedia mengembangkan diri bersama PII minimal 6 bulan ke depan.
  2. Bersedia mengikuti INTRA (penuh) hingga selesai.
  3. Bersedia mengikuti Ta’lim Wustho dan salah satu Kursus Wajib PII (Latihan Manajemen Strategis, Pendidikan Mu’alim, Pendidikan Pemandu Kursus, dan Perkampungan Kerja Pelajar).
  4. Berbusana islami, sopan, rapi dan bersepatu.
  5. Membawa foto 3 X 4 sebanyak 4 lembar dan mandat dari PD atau PW masing-masing.
  6. Membayar uang SWO (per daerah) Rp 50.000,00 dan SWP (per orang) Rp 20.000. 00.
  7. Membawa Al Qur’an (dengan terjemahannya), alat Sholat, dan alat tulis.
  8. Membuat kliping Koran dengan tema pendidikan dan kebudayaan masing-masing lima judul. Buat 2 komentar (1 tema pendidikan dan 1 tema kebudayaan) minimal 1 halaman ukuran kertas kwarto (F4) diketik rapi dengan font 12 dan huruf Times New Roman.
  9. Memiliki hafalan Qur’an minimal 5 surat dan fasih dalam membacanya.
  10. Membawa buku-buku minimal 5 judul buku dengan tema: (Aqidah, Syari’ah, Akhlaq, Sirah Nabi & Sahabat, Ekonomi, Ilmu Jiwa (Kedirian), Metodologi Penelitian, Kepemimpinan, Lingkungan Kesehatan, ke-PII-an, Keummatan, Pendidikan, Sastra, Politik, IPTEK, Psikologi, Sosiologi, dll).

Tidak ada komentar:

Suasana di kota santri

Suasana di kota santri